Bukit Jempol yang 'Menantang' Pendaki

Bukit Jempol yang mempunyai nama peta Bukit Serelo

Bukit yang satu ini dapat dikatakan beda dari bukit-bukit yang lain. Bagaimana tidak, Bukit Jempol memang terlihat seperti jempol yang diacungkan.

Kota Lahat yang berjarak sekitar 270 km dari ibukota Palembang Provinsi Sumatera Selatan, merupakan tempat dimana bukit ini berada. Dari Palembang, sobat triper butuh waktu tempuh sekitar 5 sampai 6 jam perjalanan untuk mencapainya.

Baca juga: Sensasi Goa Purba di Desa Ngargoretno

Bukit Jempol mempunyai nama peta Bukit Serelo, tepatnya berlokasi di Desa Perangai yang berjarak sekitar 20 km dari pusat Kota Lahat. Ada satu cara untuk bisa mendapatkan pemandangan terbaik Bukit Jempol dari dekat, yaitu dengan memasuki kawasan pertambangan yang ada di perbatasan Lahat dan Muara Enim. Dari kawasan pertambangan ini, sobat triper akan melihat pemandangan Bukit Jempol yang memiliki ketinggian sekitar 900 mdpl ini bisa dilihat dengan sempurna.

Nama Bukit Jempol sendiri dipakai oleh masyarakat Lahat mengingat bentuknya yang seperti jempol. Namun bukit ini juga dikenal dengan nama Bukit Tunjuk, karena pada sisi pandang yang lain justru berbentuk seperti jari yang sedang menunjuk ke atas.

Selain mempunyai pemandangan alam yang indah, Bukit Jempol juga mempunyai vegetasi yang unik, yaitu tumbuhan puspa.

Bukit Jempol mempunyai tebing curam dan medan yang menantang sobat triper pencinta alam untuk berkemah di sana. Dari atas Bukit Jempol, jika sobat triper beruntung, bisa melihat sekawanan gajah liar yang sedang dilatih.

Tidaklah salah bila sobat triper pecinta tantangan, memasukan nama Bukit Jempol pada agenda pendakiannya.


Reporter: Sulistiani