Aura Misterius Dibalik Eksotisme Rumah Tjong A Fie
Tampak depan halaman rumah Tjong A Fie via Instagram adventurewith_ashley |
Indonesia tak hanya terkenal dengan wisata alamnya saja. Di negara kepulauan ini juga memiliki banyak tempat, bangunan atau situs bersejarah yang tak hanya kaya akan nilai sejarahnya, tapi juga keangkerannya.
Dengan nuansa mistis dan misterus dari tempat-tempat tersebut, tak heran tempat-tempat tersebut dijadikan destinasi wisata horor di Indonesia. Bagi sobat triper yang penasaran, coba kunjungi rekomendasi destinasi di Indonesia yang terkenal dengan suasana misterius, salah satunya adalah Tjong A Fie Mansion.
Tjong A Fie Mansion adalah rumah yang di masa lalu ditinggali saudagar kenamaan Tjong A Fie (1860-1921), perantau dari Provinsi Guangdong. Bangunan berlantai dua itu terletak di Jalan Ahmad Yani no 105 kota Medan.
Tjong A Fie, sukses membangun bisnis perkebunan di Medan. Lelaki tersebut juga dikenal sebagai sosok dermawan sekaligus orang terkaya di pulau Sumatera.
Baca juga: Jejak-Jejak Tsunami Kuno di Dalam Gua Kapur
Di Cina, Tjong A Fie sudah menikah. Kemudian ketika di Sumatera, ia menikah dengan perempuan dari Penang, Malaysia dan memiliki tiga anak, namun istrinya tidak berumur panjang.
Akhirnya, Tjong A Fie menikah dengan perempuan asal Binjai, Sumatera Utara dan memiliki lima anak.
Bagian dalam Rumah Tjong A Fie. |
Dibangun pada tahun 1895, Tjong A Fie Mansion (Rumah Tjong A Fie) yang terletak di kota Medan ini menjadi saksi sejarah perjuangan serta perkembangan budaya Tionghoa.
Di dalam rumah tersebut ada terdapat 3 ruang tamu yang diperuntukkan khusus tamu dari Eropa, Tiongkok dan Melayu. Ruangan tersebut di desain dengan gaya arsitektur berbeda yang sesuai dengan kebangsaan para tamu.
Rumah Tjong A Fie sudah dianggap sebagai salah satu cagar budaya nasional yang ada di Medan. Luasnya juga tidak main-main, mencapai enam ribu meter persegi. Bukan sesuatu yang mengejutkan, karena semasa hidupnya Tjong A Fie juga menjalankan usaha lain di sektor kelapa sawit, pabrik gula, bank, dan bahkan perusahaan kereta api.
Tjong A Fie Mansion |
Meski sudah dibuka untuk umum, aura misterius dari Rumah Tjong A Fie masih terasa amat kental. Tak mengherankan, mengingat rumah kuno ini sudah berusia 100 tahun lebih. Namun demikian justru kesan eksotis itulah yang membuat lokasi ini menarik untuk dikunjungi.
Terlepas dari kisah misterius tersebut, Rumah Tjong A Fie memang seolah bisa membawa kita menapaktilasi kehidupan sang saudagar di masa lalu. Di sini pengunjung bisa menemukan foto-foto kegiatan Tjong A Fie bersama keluarga atau ketika ada salah satu saudaranya yang menikah. Selain itu ada satu ruangan khusus yang kabarnya dijadikan sang pedagang sebagai tempat menyimpan koleksi buku-bukunya.
Kontributor: Endriyane
Post a Comment