Yuk Manjakan Diri dan Keluarga di Umbulrejo
Wisata alam Umbulrejo cocok untuk wisata bersama keluarga. Foto: Sarju |
Malang sebagai salah satu kabupaten di Jawa Timur memang sudah lama menjadi primadona dalam hal pariwisata. Sudah tidak perlu dipertanyakan lagi obyek-obyek wisata yang terkenal di sana seperti Selecta, Sengkaling, dan beberapa pegunungan yang menjadi tujuan favorite para penggemar travelling. Letak geografis kota Malang yang berada di dataran tinggi membuatnya memiliki udara yang lebih sejuk, adem dari kota lainnya di Jawa Timur seperti Surabaya atau Banyuwangi.
Baca juga: Napak Tilas Jejak Arya Wiraraja
Selain itu Malang juga mempunyai obyek-obyek wisata yang menawarkan keindahan dan pesona alam pegunungan yang bisa menyegarkan pikiran. Jadi untuk anda yang bingung kemana harus pergi jika anda punya waktu luang, silahkan berwisata ke Malang, dan kunjungi juga salah satu destinasi wisata di sana yaitu Pemandian Umbulrejo.
Sama seperti mata air lainnya, taman wisata Umbulrejo yang berada di dusun Ubalan Desa Maguan Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang Lokasinya asri dan dilingkupi beragam pohon. Sumber mata air keluar dari segala penjuru. Bahkan keluar dari akar pohon beringin dan pohon lo yang tumbuh subur di sekitar sumber.
Airnya yang segar dipercaya membuat awet muda. Foto: Sarju |
Datang ke pemandian ini saat akhir pekan adalah pilihan tepat bagi sobat triper dan keluarga. Lokasinya yang berada di kawasan pegunungan, tepatnya pada ketinggian 700 mdpl, membuat pemandian tersebut memiliki udara yang segar dan adem, berbeda dengan udara kotor di perkotaan. Anda bisa menemukan air yang sangat jernih sekali untuk berendam. Tidak hanya itu, panoramanya yang sangat indah berpadu dengan udara yang segar dari pegunungan terasa sangat alami. Lingkungan alam di sekitar pemandian ini juga masih terjaga kebersihan dan keasriannya.
Baca juga: Pesona (Religi) Gunung Kawi
Di sana terdapat semacam bangunan kecil seperti makam yang kerap digunakan para pengunjung untuk melakukan ritual yang merupakan sebagian acara dari hajat atau keinginan para pengunjung. Bangunan kecil seperti makam tersebut dijaga oleh seorang juru kunci. Bagi para pengunjung yang mempunyai hajat, diharuskan untuk menghubungi juru kunci tersebut.
Konon, bangunan kecil ini sering dikunjungi pada malam-malam tertentu saja. Seperti malam 1 Syawal. Pada malam itu para pengunjung akan mandi dan berdo’a di sana.
Terlepas dari kepercayaan mistis tersebut, wisata ini memiliki pemandangan yang asri. Karena dikelilingi oleh pepohonan serta udara yang sejuk dan sekitarnya pun masih terlihat alami.
Selain kolam renang tersebut, di sana juga ada beberapa warung untuk mengisi perut sobat setelah menikmati dinginnya air pegunungan atau hanya untuk mampir menikmati hangatnya kopi sembari melihat pemandangan asri serta mendapatkan harga yang terjangkau. Mantap kan?
Penulis : Sarju Yong Nova
Post a Comment